Senin, 17 Desember 2012

HUJAN-HUJANAN AMAN BAGI ANAK


Kinan (2,5 tahun), anak saya, suatu hari bertanya kepada mamanya tentang apakah dia boleh main hujan-hujanan? Maklum selama ini memang belum pernah main hujan-hujanan seperti yang dilakukan anak-anak pada umumnya. Bukannya over proteksi, tapi yang kami tahu air hujan mengandung partikel dan gas yang bisa membuat tubuh kita sakit jika daya tahan tubuh lemah. Karena tidak mau mengambil risiko, kami memikirkan cara main hujan-hujanan yang baik bagi Kinan.
Kami menemukan solusi, lebih tepatnya ini ide mamanya Kinan. Kinan boleh main hujan-hujanan jika memakai alat perlindungan diri. Alat-alat tersebut berupa sepatu bot, jas hujan dan payung. Kami pun akhirnya melengkapi alat-alat tersebut. Karena jas hujan anak-anak tidak ada yang seukuran Kinan, bahkan ukuran yang terkecil sekalipun, jas hujan tersebut digantikan jaket. Alhasil Kinan dengan sukacita menikmati main hujan-hujanan dan kami pun tidak was-was akan akibat buruk air hujan.
(Artikel ini sudah di muat di Jawa Pos, Rubrik Gagasan Sabtu, 15 Desember 2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar